81k3uqGDdFxOCqDaezmhq9nnmr231M54iNG2lEKA
Bookmark

Info dan Tata Cara Pendaftaran Beasiswa Telkom University Tahun 2020

Cadiak.id - Bagi mahasiswa yang baru menamatkan kuliah sarjana dan masih belum mengetahui ingin melanjutkan kemana, terutama ditengah pendemi corona saat ini dimana banyak penundaan yang dilakukan oleh beragam perusahaan dalam rekrutmen karyawan baru, mungkin melanjutkan untuk kuliah pascasarjana dapat menjadi second choice,dimana salah satunya Telkom University (Tel-U) kini tengah menawarkan berbagai program menarik yang bisa diperoleh calon mahasiswa saat ingin melanjutkan studi di Tel-U. Salah satunya adalah program beasiswa S2. Beasiswa gelar magister ini terbuka untuk berbagai program studi S2 di Tel-U.
Info dan Tata Cara Pendaftaran Beasiswa Telkom University Tahun 2020
Terdapat 5 Program studi yang ditawarkan untuk beasiswa pascasarjana Telkom University tahun 2020:

  1. S2 Manajemen
  2. S2 Teknik Elektro-Telekomunikasi
  3. S2 Informatika
  4. S2 Teknik Industri
  5. S2 Design Management

Persyaratan Umum Beasiswa Telkom University Tahun 2020:

  1. Ijazah S1    
  2. Transkrip Nilai S1    
  3. Sertifikat TPA BAPPENAS (Skor ≥ 450)
  4. Sertifikat TOEFL ITP/EPRT (Skor ≥ 450)
  5. Proposal rencana tesis
  6. Mengikuti Wawancara

Persyaratan Khusus Beasiswa Telkom University Tahun 2020:

  1. TEKNIK: Mengikuti Tes Potensi Keahlian (TPK)
  2. S2 Design Management : TPA & TOEFL > 400

Cara Mendaftar:

  1. Buat akun di smb.telkomuniversity.ac.id, cek email, klik aktivasi
  2. Isi biodata secara lengkap, siapkan softcopy foto, ijazah, transkrip nilai, surat rekomendasi, skor TPA BAPPENAS dan TOEFL
  3. Cek nomor transaksi yang akan digunakan untuk pembayaran biaya pendaftaran
  4. Beli PIN Rp. 400.000,- melalui BNI/Mandiri
  5. Aktivasi kode PIN pada web smb.telkomuniversity.ac.id
  6. Cetak kartu peserta dan hadir sesuai jadwal seleksi

Pendaftaran kuliah di Telkom University sudah termasuk pendaftaran beasiswa. Tidak diperlukan aplikasi terpisah. Pendaftaran untuk batch II 2020 dibuka mulai 30 Desember 2019 s/d 10 Juli 2020. Interview akan digelar 16 – 17 Juli 2020. Kemudian pengumuman kelulusan pada 31 Juli 2020. Nah, untuk informasi lebih jelas Anda bisa mengunjungi laman smb.telkomuniversity.ac.id